
Pada tanggal 13 September 2024 SMP Negeri 3 Pakem menjadi sekolah pilihan dari Dinas Kesehatan Kabupaten Sleman untuk turut serta dalam kegiatan Aksi Bergizi di Sekolah.
Kegiatan ini dihadiri oleh Bapak Dewanto Tri Nugroho selaku Panewu Kapanewon Pakem, Danramil 02 Pakem, jajaran Polsek Pakem, Kepala KUA Pakem, Kepala Puskesmas Pakem, serta jajaran Kepala SMP se-Kapanewon Pakem.
Dimana kegiatan tersebut diawali dengan senam pagi lalu dilanjutkan dengan penyuluhan dari Dinas Kesehatan Kabupaten Sleman dan penyuluhan kesehatan dari Universitas Respati Yogyakarta. Selain itu dilakukan sarapan sehat bersama dan pemberian tablet tambah darah bagi para siswa putri SMP Negeri 3 Pakem.



























